Paradoks Sederhana : Terbukti bahwa 1 = 2

Paradoks Sederhana : Terbukti bahwa 1 = 2 - Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa banyak sekali paradoks yang disampaikan oleh para matematikawan dari yang sederhana sampai yang rumit. Berikut ini beberapa contoh paradoks sederhana dalam matematika.

“Dikatakan bahwa  1 = 2 ”

Bukti:
Misalkan a = b , maka :
                  a2 = ab (kalikan kedua ruas dengan a)
           a2 − b2 = ab − b2 (kedua ruas kurangi dengan b2)
(a − b)(a + b) = b(a − b) (kedua ruas difaktorkan)
             a + b = b [bagi kedua ruas dengan (a − b)]
                 2b = b (substitusikan a = b)
                   2 = 1 (bagi kedua ruas dengan b)
Jadi terbukti 1 = 2

Bagaimana? Bingung bukan?! Berikut penjelasannya..

Pada langkah dimana kita membagi dengan (a−b), sebenarnya kita melakukan pembagian dengan 0, karena a = b, sehingga a − b = 0. Dan dalam matematika pembagian dengan 0 tidak didefinisikan, sehingga bukti di atas yang tampaknya benar dan logis, sesungguhnya salah.
2 Komentar untuk "Paradoks Sederhana : Terbukti bahwa 1 = 2"

a2 − b2 = ab − b2 (kedua ruas kurangi dengan b2) = 0 dan jangan diteruskan

Yah begitulah paradoks,,kita harus jeli agar tidak terjebak dalam penjelsan yang disampaikan..

Trism atas kunjungannya yah..

Back To Top